Sempurnakan Pengurusan Jenazah, SDG Sumut Latih Santri Tata Cara Fardhu Kifayah
- Istimewa/MEDAN VIVA
VIVA Medan - Pentingnya mengetahui tata cara yang baik dalam pengurusan jenazah, membuat sukarelawan Santri Dukung Ganjar (SDG) Sumatera Utara (Sumut) menggelar pelatihan fardu kifayah, agar sesuai sunnah yang dianjurkan.
Pelatihan tersebut digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Iman, Desa Silau Dunia, Kecamatan Silau Kahean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada Kamis 10 Agustus 2023.
SDG Sumut tekankan beberapa hal yang perlu diperhatikan agar kesempurnaan dalam beribadah dapat tercipta. Salah satunya dengan memahami bagaimana tata cara pelaksanaan ibadah itu sendiri.
Hal ini yang kemudian menginspirasi sukarelawan Santri Dukung Ganjar (SDG) Sumatera Utara (Sumut) untuk menghelat pelatihan fardu kifayah
Sebelum pelatihan dimulai, sukarelawan terlebih dahulu menggelar sosialisasi sosok Ganjar Pranowo. Kemudian dilanjutkan dengan doa bersama untuk kemashlahatan negeri juga agar Ganjar Pranowo terpilih jadi Presiden 2024-2029.
"Kami melakukan kegiatan pelatihan fardu kifayah dan doa bersama. Pelatihan itu sendiri cukup penting di tengah-tengah masyarakat karena menjadi salah satu ilmu yang harus benar-benar dipahami dan dapat diaplikasikan kami sebagai santri ataupun alumni pesantren," ujar Koordinator Wilayah SDG Sumut, Randi Hermawan.
Nantinya, kata Randi, para santri secara tidak langsung akan mengemban tanggung jawab terkait fardu kifayah seperti tata cara mengkafani jenazah di mata masyarakat.