Target 2 Emas PON 2024, Atlet Esports Sumut Latihan di Rental Playstation

Esports Sumut bidik 2 medali emas di PON 2024.
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

"Secara garis besar atlet-atlet DKI Jakarta dan Jawa Barat cukup baik. Tapi kita akan hadapi, kita coba pantau kelebihan dan kelemahan mereka lewat streaming," tambahnya.

Pilkada Serentak 2024, Pemprov Sumut Waspadai Bencana Alam Saat Hari Pencoblosan

Pengprov ESI Sumut sudah mempersiapkan atletnya dengan pelatda sejak tahun lalu.

"Kita rata-rata beregu. Untuk jumlah atlet pelatda ada 21 orang. Nanti kita akan mengejar sesuai kuota PB ESI 25 orang atlet, karena kalau jumlahnya masih segitu, ada beberapa nomor tak ada pemain cadangan," tutur Max.

Rektor USU Dilaporkan ke Bawaslu, Tim Hukum Edy-Hasan Beberkan Dugaan Keperpihakan Musyanto Amin ke Bobby Nasution

Katanya, Sumut sebenarnya punya banyak potensi. Salah satu atlet Sumut dengan nama player Tetew juga disebutnya sudah mengikuti PUBG Mobile Pro League Indonesia Fall 2023. Dia memperkuat Team Dominatus dan diharapkan bisa menjadi andalan. Namun tak dipungkiri persoalan peralatan jadi kendala. Apalagi esports terkait teknologi.

"Kebanyakan dari 4 nomor dari menggunakan handphone. Setiap tahunnya semakin berkembang. Anak-anak pelatda punya kemampuan finansial yang belum cukup matang. Kita berharap ada bantuan juga untuk pengadaaan HP tersebut. Sementara untuk Nomor PES kebutuhannya PS5. Platformnya konsol. Saat ini kita belum punya. Kita masih PS4. Jadi kita ke tempat teman yang punya atau ke rental," jelas Max.

Ridha-Rani Kerahkan 9.978 Saksi, Kawal Indikasi Kecurangan Oknum Camat dan Lurah Libatkan Kepling

Kendala lainnya menurut Max adalah para atlet yang masih sekolah tingkat akhir harus menjalani ujian.

"Mereka punya banyak jadwal les. Persiapan kuliah. Sulit mengikuti program latihan yang kita berikan dengan 4-5 hari dalam seminggu. Kita berlatih secara online dan offline," bebernya.

Halaman Selanjutnya
img_title