Beras Mahal Jangan 'Kambing Hitamkan' Elnino, Anggota DPD RI: Alasan Klasik, Tidak Ada Langkah

Anggota DPD RI, Dedi Iskandar Batubara.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

Ia pun berharap pemerintahan di periode kepemimpinan Presiden Joko Widodo sampai Oktober 2024 mendatang, meninggalkan catatan yang baik di bidang ketahanan pangan. Sehingga upaya tersebut nantinya, bisa dilanjutkan oleh rezim berikutnya dan mengurangi ketergantungan terhadap impor beras.

Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029

"Jika membangun infrastruktur seperti jalan tol bisa dilakukan. Harusnya untuk membangun dan memperkuat ketahanan pangan, itu tidak sulit. Karena saya yakin, investasi terhadap sektor pertanian ini akan jauh lebih penting untuk mencapai Indonesia Emas 2045 seperti yang digaungkan selama ini," kata Dedi Iskandar Batubara.

Pertanyaan sederhana menurut Dedi, jika badai El Nino mempengaruhi produksi tanaman pangan di dunia, kenapa negara lain justru bisa mengekspor beras ke Indonesia, yang notabene adalah negara agraria?.

Stadion Utama Sumut Layak Jadi Home Base PSMS, Nil Maizar: Persiraja Sudah Bisa

"Kuncinya adalah mengembalikan Indonesia ke khithtah-nya, sebagai lumbung pangan dunia, dan menjamin kesejahteraan hidup petani," tutur Dedi Iskandar.