Perluas Jangkauan, BYD Indonesia Gelar Pameran 'Mall to Mall' di Delipark Medan
- BS Putra/VIVA Medan
Mengoptimalkan jangkauan dengan fondasi ekosistem di berbagai wilayah. Pameran ini juga didukung oleh jaringan diler BYD di Medan dan Semarang, yaitu BYD Arista Semarang yang berlokasi di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Semarang Barat dan BYD Arista Amir Hamzah di Medan yang berlokasi di Jalan T. Amir Hamzah No.10, RW.LK. 10, Sei Agul, Kota Medan.
Ia mengatakan lokasi diler yang strategis ini memungkinkan BYD untuk lebih dekat dengan konsumen dan terus memberikan layanan terbaik secara berkelanjutan. Hingga saat ini, BYD telah menghadirkan sebanyak 30 diler yang tersebar di 16 kota di seluruh Indonesia.
"Dengan ekspansi yang konsisten ini, BYD berharap dapat memperkuat posisi kendaraan listrik di Indonesia, mendukung mobilitas berkelanjutan yang sesuai dengan aspirasi masyarakat Indonesia mewujudkan masa depan yang lebih bersih dan efisien," ucap Louis lagi.
Menurut Louis, komitmen BYD Indonesia terhadap pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia tidak hanya terbatas pada penyediaan kendaraan listrik berkualitas tinggi. BYD Indonesia juga aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memperluas jaringan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di seluruh Indonesia, memudahkan pengguna kendaraan listrik dalam mengakses pengisian daya.
Inovasi dalam teknologi pengisian daya, termasuk fast charging dan wireless charging, juga terus dikembangkan untuk meningkatkan efisiensi. Tidak hanya itu, BYD aktif mengedukasi masyarakat mengenai manfaat kendaraan listrik melalui berbagai kegiatan, mendorong transisi menuju mobilitas masa depan yang ramah lingkungan.
"Inisiatif ini merupakan bukti nyata dari komitmen BYD untuk memperkenalkan teknologi kendaraan listrik yang berkelanjutan di lebih banyak wilayah, serta memberikan akses langsung kepada masyarakat untuk lebih mengenal solusi mobilitas yang modern. Dengan kehadiran empat produk revolusioner yang telah menjadi sorotan sejak diluncurkan pada awal tahun 2024," katanya.
Dengan kehadiran empat produk revolusioner yang telah menjadi sorotan sejak diluncurkan pada awal tahun 2024, pengunjung di kota Medan dan Semarang memiliki kesempatan untuk mengeksplorasi inovasi terknologi BYD yang ramah lingkungan. Kemudian, teknologi terbaru Vehicle to Load (V2L) yang memungkinkan kendaraan listrik BYD untuk menjadi sumber daya portabel bagi peralatan eksternal seperti TV, laptop, alat musik dan barang elektronik lainnya.