Pilkada Medan, Ribuan Relawan PALITO Deklarasikan Dukungan ke Rico-Zaki

Ribuan Relawan PALITO Deklarasikan Dukungan ke Rico-Zaki di Pilkada Medan 2024.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

“Koordinator Relawan PALITO telah terbentuk di 21 Kecamatan Kota Medan, dan kabupaten atau kota se-Sumut. Nanti mereka yang bekerja untuk menggalang suara dan mengawalnya sampai ke tingkat TPS,” ucapnya.

Bagikan 1 Ton Beras ke Anak Yatim, 234 SC dan Bonar Siap Kolaborasi Berantas Narkoba

Pada kesempatan yang sama, Rico Waas mengatakan, Kota Medan memiliki permasalahan yang kompleks sehingga akan banyak tantangan untuk membangun kota ini ke depan. Oleh karena itu, pasangan Rico-Zaki sangat membutuhkan dukungan serta masukan dari Relawan PALITO. 

“Jagalah pasangan Rico-Zaki tidak hanya di 27 November, tapi sampai lima tahun ke depan,” ujarnya.

Bobby Nasution Janji Segera Perbaiki Jembatan Noyo Roboh di Nias Barat Akibat Banjir

“Melihat antusiasme PALITO begitu besar, kayak-kayaknya di 27 November, kemenangan bagi nomor 1 di Pilkada tahun ini,” tambahnya yang langsung disambut tepuk tangan para lawan.

Rico Waas juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Relawan PALITO untuk memenangkan pasangan Rico-Zaki di Pilkada Medan mendatang. 

Pencairan Bonus Atlet PON 2024, Bobby Nasution: Target Kita Minggu Depan

“Saya mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya atas dukungan yang diberikan Relawan PALITO. Mari kita bekerja sama untuk memenangkan pasangan Rico-Zaki,” tutupnya.