Kota Mandiri Bekala akan Dilengkapi Fasilitas Rumah Sakit dan Supermarket

Kota Mandiri Bekala akan dilengkapi rumah sakit dan supermarket.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Pengembangan kawasan komersil Perumahan Kota Mandiri Bekala (KMB) yang tengah digarap PT Propernas Nusa Dua (PND) disambut antusias oleh para investor

Usung Green Living, Royal Botanica Park Berikan Kenyamanan Huniannya dengan Clubhouse Terra House

Buktinya, developer perumahan yang menjadi ikon township di kawasan Selatan Medan itu telah menjalin kerjasama dengan sejumlah investor. 

"Kami membuka pintu untuk pengusaha dan berbagai pihak untuk investasi di area perumahan yang kami kembangkan. Alhamdulilah, sudah ada yang akan berinvestasi. Diantaranya investor yang akan membangun rumah sakit, supermarket bahkan klinik," ucap Direktur Utama PND, Rizqi Aswaransyah Pratama, dalam keterangannya, Selasa 24 September 2024.

Ini Program Rico-Zaki dalam Peningkatan PAD Kota Medan

Kota Mandiri Bekala, di desain sebagai kawasan inklusif, terintegrasi dan memiliki ruang terbuka hijau yang luas dengan berbagai fasilitas. Tidak hanya rumah sakit, kedepan, akan ada sekolah, tempat ibadah, area komersil serta area wisata.

"Rencana pembangunan fasilitas seperti rumah sakit, supermarket dan lainnnya dilakukan pada tahun depan. Sejalan dengan pengembangan Perumahan Kota Mandiri Bekala," terang Rizqi. 

Wacana Penghapusan Sistem Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Tunggu Tanggal Mainnya

Selain fasilitas diatas, PSSI pun dikabarkan akan membangun lapangan untuk tempat latihan Tim Nasional Sepakbola di area yang dikembangkan PT Propernas Nusa Dua.

Saat ini, PND telah membangun tiga cluster yang terdiri dari sekitar 1.300 rumah dan akan terus bertambah. Luasan areal lahan yang mereka kelola seluas 800an hektar. 

Halaman Selanjutnya
img_title