5 Mayat di Kampus UNPRI, Dosen Anatomi: Itu Kadaver Sebagai Praktikum Anatomi Sejak 2008

Suasana di Kampus UNPRI pasca penemuan mayat.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

"Sekarang kita masih minta kejelasan dari pihak kampus, asal jenazah ini dari mana, siapa identitasnya, kenapa bisa ada di dalam kampus," tutur Fathir.

Polda Sumut Gelar Tabligh Akbar 2024, Wujudkan Pilkada 2024 Aman dan Damai

Disisi lain, Fathir mengatakan pihak kepolisian dalam penyelidikan temukan mayat itu, meminta kepada pihak Kampus UNPRI Medan untuk dapat bekerja sama dan kooperatif.

"Kami berharap pihak-pihak terkait dapat memberikan kerjasama yang maksimal dalam proses ini. Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak kampus kami harap juga pihak-pihak yang terkait dapat koorperatif karena kami hadir ke sini untuk menghilangkan keresahan masyarakat terkait dengan video yang beredar," jelas Fathir.

Promosikan Judi Online, Polda Sumut Tangkap Konten Kreator Otomatif Asal Medan

Diberitakan sebelumnya, tim kepolisian dari Satuan Reserse Kriminal Polrestabes menindaklanjuti terkait video viral di media sosial dengan penemuan mayat di dalam bak fiber, yang didalamnya ada mayat posisi terendam.

"Ada mayat di UNPRI lantai 9," sebut perekam video dalam video yang viral di media sosial, dikutip VIVA Medan, Selasa 12 Desember 2023.

Bak Film Action, Polisi Baku Tembak dengan Pelaku Penculikan Gadis di Labura

Dalam video beredar di dalam sebuah bak berwarna biru dalam kondisi yang sudah tidak dikenali. Diduga jumlah mayat berjumlah dua mayat.

Atas video viral tersebut, Tim Inafis Polrestabes Medan, mendatangi Kampus Universitas Prima (UNPRI) Medan Jalan Sampul, Kota Medan, Senin malam, 11 Desember 2023.