Gelar Mimbar Bebas, Ratusan Mahasiswa di Medan Tolak Politik Dinasti

Aksi mahasiswa di Medan tolak politik dinasti.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Intinya kami menolak politik dinasti dan pelanggar HAM. Sebagai mahasiswa kami ingin masyarakat cerdas dalam menentukan pilihan," tutur Mujur.

KPU Sumut Jadwalkan PSU di Samosir dan Nias Selatan 29 Juni 2024

Pada mimbar kerakyatan tampil sejumlah tokoh yang berprofesi sebagai seniman, budayawan, dosen dan tokoh masyarakat menyampaikan orasinya.

Sementara itu, Rektor Unika St Thomas Prof Dr Maidin Gultom SH MHum mengatakan, demokrasi merupakan pondasi bangsa yang harus dijaga bersama. Mimbar bebas tersebut, ia menilai sebagai bagian menyelamatkan nilai-nilai demokrasi yang menjadi ciri khas kehidupan kita sebagai bangsa.

Kampanyekan #RambutTetapMuda, Ellips Ajak Mahasiswi di Medan Tampil Percaya Diri

Demokrasi sebutnya tidak hanya pemilihan umum saja, tapi tentang partisipasi aktif kebebasan berekspresi.

"Jadikan mimbar kerakyatan ini sebagai wadah kita untuk bersuara menyampaikan pendapat dan menjadi agen perubahan yang konstruktif," ujarnya.

USU Terima 3.029 Mahasiswa Baru dan Masuk 10 Besar Pendaftar Terbanyak SNBT 2024

Sebagai akademisi, Maidin merasa memiliki tanggungjawab yang besar untuk tidak hanya sebagai saksi tapi juga pelaku dalam membangun demokrasi yang sehat dan kuat.

"Kehadiran mahasiswa di sini merupakan bukti kesadaran akan peran kita dalam menyelamatkan demokrasi dari berbagai ancaman," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title