Respon Bobby Nasution Terkait Pesan Kaesang Pangarep Walkot Medan Jangan Korupsi

Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Sumber :
  • Dok Pemko Medan

VIVA Medan - Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution merespon apa disampaikan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, yang berpesan dan mengingatkan abang iparnya, memimpin Pemerintahan Kota (Pemko) Medan, untuk tidak mencuri uang rakyat atau korupsi.

KAI Sumut Lakukan Penyesuaian Sementara Alur Layanan Penumpang di Stasiun Medan

"Harus lah (jangan sampai OTT), kita berpolitik memegang suatu amanah. Sering-sering mengingatkan dan kami diingatkan. Saya secara pribadi dan Pemkot Medan secara keseluruhan harus sering-sering diingatkan,” ucap Bobby kepada wartawan, di Kota Medan, Senin 13 Oktober 2023.

Menantu Presiden RI, Joko Widodo itu, menjelaskan apa diucapkan Kaesang merupakan peringatan antar keluarga. Yang notabenenya, sama-sama sebagai politikus di tanah air ini.

Alasan Edy Rahmayadi Tak Berpasangan Lagi dengan Ijeck di Pilgub Sumut 2024

“Kaesang menyampaikan seperti itu selaku keluarga dan adik. Tentunya wajar mengingatkan saya untuk memecahkan rekor agar tidak kena OTT,” jelas Bobby.

{{ photo_id=4293 }}

Bertarung Secara Fair di Pilgub Sumut, Edy Rahmayadi: Jangan Menyebar Sembako

Sebelumnya, Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, mengucapkan terima kasih, kepada masyarakat Kota Medan, pada Pilkada Kota Medan tahun 2020, sudah memilih abang iparnya, Muhammad Bobby Afif Nasution menjadi Wali Kota Medan saat ini.

"Sekali lagi saya ingin ucapkan terimakasih, yang sangat besar buat bapak/ibu semua di sini. Yang dulu, di Pilkada periode sebelumnya sudah membantu dan mensupport kakak ipar saya (Bobby Nasution). Yang sekarang Alhamdulillah sudah menjadi Wali Kota Medan sekali lagi saya ucapkan terimakasih," ucap Kaesang, di Medan, Minggu 12 November 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title