Klinik Gadget Sehat Prof Ridha Beroperasi di Medan, Berikan Penanganan Medis Dampak Gadget
- Dok Ridha Dharmajaya
"Tak hanya mengedukasi tentang bahaya gadget kepada masyarakat, dengan adanya klinik gadget sehat juga bisa menyentuh langsung masyarakat yang mengalami kecanduan gadget," jelas Affan.
Dirinya berharap, klinik gadget sehat bisa menjadi solusi dan ke depannya bisa terus berkembang tak hanya di Medan tapi juga Sumatera Utara.
"Harapan kita bisa terus berkembang kalau bisa di seluruh Indonesia sehingga masyarakat yang terkena dampak kecanduan gadget bisa diselamatkan," harap Affan.
Dalam kesempatan yang sama, Inisiator Gerakan Gadget Sehat Indonesia sekaligus pendiri klinik gadget sehat, Prof.Dr.dr, Ridha Dharmajaya juga berharap hadirnya klinik gadget sehat bisa membantu masyarakat yang memgalami dampak penggunaan gadget yang salah.
"Adapun cita-cita kita semua agar anak-anak penerus bangsa semuanya sehat dengan menghindari pemakaian gadget yang salah dan terlalu lama," harap Prof Ridha.
Seperti diketahui Klinik gadget sehat nantinya akan menyiapkan empat spesialis dan ahli yakni pikolog klinis anak, psikolog klinis dewasa, terapis wicara dan terapis okupasi.
Mendukung prosesnya klinik gadget sehat menyediakan sejumlah ruangan yakni ruang terapi okupasi dan sensori integrasi, ruang terapi wicara, dan ruang konsultasi.