Semur Daging Sapi Antarkan Omay Juarai Bright Gas Cooking Competition 2023 di Medan

Para juara Bright Gas Cooking Competition 2023 Kota Medan.
Sumber :
  • BS Putra/MEDAN VIVA

"Sehari-hari ibu rumah tangga, suka masak. Kalau masak kerjaan sehari-hari. Pastinya, ibu-ibu setiap hari masak," kata Omay.

Pertamina Sumbagut Menerima Anugerah Mitra Media 2024

Selain Omay, dalam Bright Gas Cooking Competition 2023, keluar sebagai juara kedua adalah Puguh Kristanto, Gulai Sapi ala Gultik Blok M, Julaeha, Bola-bola Daging Asam Padeh, Juara 3, Qodri, Asem-Asem Daging, Juara Harapan I dan Lulu Ramadani, Sambalado Jawa, Juara Harapan II.

Untuk diketahui, Bright Gas Cooking Competition mencari potensi 'Chef Rumahan' dengan hidangan rumahan yang menjadi andalan melalui kompetisi memasak bersama Bright Gas yang akan diselenggarakan di 4 kota besar di Indonesia yakni Surabaya, Makassar, Medan dan Jakarta selama periode 10 Juli hingga 9 September 2023.

Dukung Aquabike 2024, Pertamina Sediakan Puluhan Ribu Liter BBM Berkualitas untuk Jetski

Mengusung tema 'Masakan Rumahan Andalan Keluarga', lebih dari 750 peserta berasal dari seluruh penjuru Indonesia telah mendaftar sejak pendaftaran dibuka pada tanggal 10 Juli 2023 lalu. Pendaftaran cukup mudah, cukup menceritakan kreasi makanan rumah yang menjadi andalan keluarga yang dimasak menggunakan si Pinky Bright Gas.

Berbeda dari tahun sebelumnya, BGCC di tahun 2023 ini juga hadir lebih spesial karena perdana diselenggarakan di 4 (empat) kota. Penyisihan awal akan diselenggarakan di 3 kota yaitu Surabaya, 29 Juli 2023, Makassar, 12 Agustus 2023, Medan 26 Agustus 2023, dan Jakarta, 2 September 2023.

Dulu Susu Sapi Perah Dibuang Peternak, Kini Noviyanto Jadikan Boyolali Penghasil Keju

Pada tahap penyisihan awal akan ada 30 peserta terpilih yang akan memperebutkan Top 3. Tiga Finalis yang lolos di Tahap Penyisihan dari masing-masing kota akan diundang ke Tahap Grand Final yang akan dilaksanakan di Jakarta 9 September 2023. Untuk memperebutkan hadiah total senilai ratusan juta rupiah dan kursus memasak eksklusif berstandar internasional di Singapura.

Sementara itu, Sales Branch Manager Rayon I Medan PT Pertamina Patra Niaga Sumbagut, Sigit Wicaksono HP mengungkapkan, bahwa Bright Gas Cooking Competition 2023, Kota Medan diikuti 29 peserta.

Halaman Selanjutnya
img_title