Mudik Lebaran 2025, Diperkirakan 8 Juta Orang Keluar dan 6 Juta Pemudik Masuk ke Sumut
- BS Putra/VIVA Medan
VIVA Medan - Masa mudik Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, diperkirakan ada pergerakan pemudik keluar dari Sumut sekitar 8 juta orang dan pemudik dari luar masuk Sumut sekitar 6 juta orang.
Hal itu, diungkapkan oleh Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto kepada wartawan, usai memimpin rapat koordinasi (rakor) Ketupat Toba 2025, di Aula Tribrata Polda Sumut, Kamis 13 Maret 2025.
"Direncanakan dari pusat, ada pergerakan manusia dari Sumut keluar dan dari keluar masuk ke Sumut. Kurang lebih, 8 juta orang yang akan keluar dari Sumut dan masuk ke wilayah Sumut kurang lebih 6 juta orang," jelas Whisnu.
Jutaan orang atau pemudik keluar dan masuk ke Sumut, akan menggunakan transportasi seperti pesawat, bus, hingga kapal laut, dan kendaraan pribadi. Whisnu memastikan TNI/Polri bersama stakeholder terkait hadir di tengah masyarakat dalam pengamanan kegiatan masyarakat dari pelaksanaan ibadah hingga arus mudik Lebaran nantinya.
"Ini lah perlu kita lakukan pengamanan, yang baik, cermat dan tertib. Supaya kegiatan masyarakat bisa berjalan aman dan tertib," jelas Whisnu.
Warga bersiap pulang kampung halaman mudik gratis yang digelar Pemko Medan.
- Dok Pemko Medan