Bobby Nasution juga Fokus Perbaiki Sekolah Kurang Kayak di Kepulauan Nias

Gubernur Sumut, Bobby Afif Nasution meninjau SMK Negeri 1 Gido saat kunker di Kabupaten Nias.
Sumber :
  • Dok Pemprov Sumut

VIVA Medan - Selain membangun Jembatan Oyo yang ambruk dan memperbaiki jalan yang hancur dari Simpang Miga hingga Sirombu, Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution juga akan melakukan perbaikan gedung sekolah yang kurang layak di SMKN 1 Gido, Nias.

Kadisbudparekraf Sumut Ditahan Kejatisu atas Kasus Korupsi, Begini Kata Bobby Nasution

Hal tersebut dipastikan Bobby Nasution saat melakukan kunjungan kerja bersama Ketua TP PKK Sumut Kahiyang Ayu di Kepulauan Nias. Salah satunya meninjau gedung sekolah SMKN 1 Gido, Nias, yang terbuat dari papan dan hanya beratap seng.

“Dalam waktu dekat ini, sekolah ini akan bisa kita bangun, lebih layak, bisa nyaman dan semakin banyak menampung siswa dan siswi di Gido, Nias ini,” kata Bobby Nasution, usai meninjau SMKN 1 Gido, Kabupaten Nias, Senin kemarin, 10 Maret 2025.

Nommensen Festival 2025: Ajang Promosi UHN dan Peningkatan Kualitas Pendidikan

Ia pun meminta dukungan dari orang tua siswa dan warga Gido pada rencana pembangunan sekolah tersebut. Namun, Bobby juga akan mempertimbangkan lokasi pembangunan apakah berada di sekolah yang saat ini atau di tempat lain.

“Masalah lokasi lagi kita bicarakan, kami ingin memperbaiki, kami buat lebih baik lagi ke depannya, untuk memberikan akses pendidikan lebih baik, lebih nyaman lagi,” kata Bobby Nasution.

Bobby Nasution dan Pangdam I BB Bahas Pembangunan Infrastruktur hingga Pemberantasan Narkoba

Keadaan sekolah yang seperti ini membuat siswa kurang nyaman melaksanakan kegiatan belajar. Pada saat hujan, seng akan membuat suara yang berisik. Sementara saat panas, ruang kelas akan terasa panas.

Mervin Diana Murni Gulo, siswi kelas 12 SMKN 1 Gido mengungkapkan rasa senangnya saat mengetahui rencana pembangunan gedung sekolahnya oleh Gubernur Bobby Nasution. Mervin merupakan siswi angkatan pertama yang bersekolah di SMKN yang memiliki jurusan perikanan tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title