KAI Sumut Operasikan KA Tambahan, Arus Mudik Nataru Sebanyak 23.133 Tiket Terjual

Calon penumpang membeli tiket keberangkatan di stasiun kereta api.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Antisipasi lonjakan penumpang pada masa arus mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre I Sumatera Utara melakukan penambahan dengan mengoperasikan satu KA.

KAI Sumut Lakukan Penyesuaian Sementara Alur Layanan Penumpang di Stasiun Medan

Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, Anwar Solikhin mengungkapkan, penambahan KA itu yakni KA Sribilah Utama Fakultatif relasi Medan-Rantau Prapat (PP). Katanya, penambahan ini tujuan dapat melayani masyarakat dalam perjalanan liburan Nataru dengan baik.

Ia menjelaskan bahwa tiket kereta api tambahan tersebut sudah dapat dipesan mulai Rabu, 13 Desember 2023 melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya. Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.

Usai Upacara HBP ke-60, Lapas Siborongborong 'Digruduk' Personel Polsek Siborongborong

"Total KAI Divre I Sumut menambah 6.244 tempat duduk untuk KA tambahan Sribilah Utama Fakultatif," ucap Anwar Solikhin, Kamis 14 Desember 2023.

Anwar mengungkapkan KA tambahan tersebut akan dioperasikan pada tanggal 24-25 Desember 2023 dan 29 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024, dengan rute perjalanan dari stasiun Medan, Tebing Tinggi, Kisaran, Mambang Muda dan Rantau Prapat (PP).

Cerita Petugas Keamanan KAI Bandara Medan Temukan Uang Puluhan Juta Milik Penumpang

"KAI Divre I SU menambah 1 perjalanan KA Sribilah Utama Fakultatif per hari nya rute Medan - Rantau Prapat (PP) dengan menggunakan rangkaian kereta kelas Bisnis dan Ekonomi untuk mengakomodir masyarakat yang akan menggunakan kereta api pada libur Nataru," ucap Anwar.

 

Halaman Selanjutnya
img_title