Lapas Narkotika Pematangsiantar Kembali Razia Hunian Warga Binaan, Ini Hasilnya
- Dok Lapas Narkotika Pematangsiantar
VIVA Medan - Razia rutin kembali digelar petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar sebagai tindakan preventif terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban, pada Selasa 10 Oktober 2023 malam. Razia dilakukan dengan memeriksa hunian atau sel warga binaan.
Razia rutin ini dipimpin Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Ucok P Sinabang. Razia rutin ini melibatkan para petugas, perwira liket penjagaan, san Komandan Jaga.
"Razia rutin ini diharapkan menunjang untuk menciptakan situasi Lapas yang bersih dari gangguan Kamtib agar terciptanya lapas yang aman dan kondusif," kata Ucok dalam keterangannya, Rabu 11 Oktober 2023.
Ucok P Sinabang pun menambahkan, meski tindakan razia Lapas ini dilakukan, pihaknya mengedepankan tindakan razia yang humanis serta tetap patuh terhadap SOP, sehingga menciptakan situasi hunian yang tetap kondusif dan tertib.
Razia berlangsung pukul 20.00 sampai 21.00 WIB dengan jumlah personel penggeledahan razia sebanyak 14 petugas. Hasil razia tersebut, petugas menemukan 4 senjata tajam, 3 sendok, 1 kawat dan 1 gunting kuku, yang kemudian dilakukan pemusnahan.
"Sebagai bentuk deteksi dini terhadap kamtib, terdapat beberapa barang yang diindikasikan dapat memicu menganggu keamanan dan ketertiban dimusnahkan dengan cara dibakar," pungkas Ucok P Sinabang.