Seratusan Pegawai Lapas Binjai Dites Urine

Kalapas Binjai, Theo Adrianus Purba ikuti tes urin oleh BNNK Binjai.
Sumber :
  • M Akbar/VIVA Medan

VIVA Medan - Dalam rangka mewujudkan komitmen bersih narkotika, sebanyak 127 pegawai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Binjai dilakukan pemeriksaan urine bekerja sama dengan BNNK Binjai, Kamis 25 Mei 2023.

Wujudkan Program Imipas, Lapas Siborongborong Kembali Razia Rutin Warga Binaan

Sebagai pucuk pimpinan di Lapas Binjai, Theo Adrianus Purba adalah orang pertama yang menyerahkan urinenya kepada petugas BNNK Binjai.

"Ada 127 pegawai Lapas Binjai yang mengikuti tes urine yang bekerjasama dengan BNNK Kota Binjai," ujar Kalapas Binjai, Theo Adrianus Purba.

Polda Sumut Tangkap Pelaku Pembuang Jasad Wanita di dalam Tas, Diupah Rp60 Juta

Tidak hanya mewujudkan komitmen bersih dari narkotika, menurutnya, kegiatan tes urine dilakukan dalam rangka pengawasan internal yang dilakukan Lapas Binjai.

"Melalui ini (kegiatan tes urin), kami melakukan atau menguji integritas pegawai atau petugas kami. Sejauh mana integritasnya," ujarnya.

Ungkap 201 Kg Sabu dan 40 Ribu Butir Ekstasi, Komitmen Polda Sumut Sikat Habis Narkoba

Selain melihat integritas, sambungnya, kegiatan tes urine dilakukan untuk melihat pelanggaran pegawai Lapas Binjai. Bagi dia, narkoba adalah musuh negara. Karena itu, pegawai di lingkungan Lapas Binjai jangan coba-coba melakukan pelanggaran dengan mengkonsumsi narkoba.

Ia menambahkan, kerjasama dengan BNNK Binjai dengan melakukan tes urine sebagai bentuk sinergitas yang sudah terjalin baik selama ini. Ia pun berharap, hasil tes urine dapat memuaskan dengan hasil negatif seluruhnya. Jangan ada pegawai yang dinyatakan positif. Menurutnya, tes urine yang dilakukan pegawai Lapas Binjai terus dilakukan secara berkala.

Halaman Selanjutnya
img_title