Labura Hebat Cetak Sejarah Juara Liga 3 Zona Sumut, Rombak Skuad Hadapi Babak Nasional

Labura Hebat FC juara Liga 3 Zona Sumut musim 2023/2024.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Gelar juara Liga 3 Zona Sumatera Utara musim 2023/2024 disematkan kepada Labura Hebat FC usai di partai final taklukkan PS PTPN 3 dengan skor 2-1 di Stadion Mini USU, Minggu 21 Januari 2024. Kini, Labura Hebat mempersiapkan diri hadapi babak nasional, dengan merombak sejumlah pemain.

Wanita Muda di Sumut Jual Bayinya Berusia 4 Bulan untuk Ongkos Pulang Kampung

Gelar juara Liga 3 Zona Sumut ini pun disambut gembira oleh seluruh punggawa Labura Hebat bersama barisan suporter yang setia mengawal sejak laga di Stadion Mini USU. Gelar juara ini menjadi sejarah baru bagi sepakbola Labuhanbatu Utara khususnya. 

Tanda-tanda Labura Hebat menjuarai Liga 3 Zona Sumut sudah terlihat di babak pertama. Tim berjuluk Baung Kuning berhasil mendominasi permainan dengan mencetak dua gol di babak pertama lewat Safrial Irfandi dan Alvin. 

Pj Gubernur Sumut Sampaikan Tiga Strategi Pengembangan Potensi Ekonomi Kerakyatan

"Alhamdulillah, target kita bisa juara di Liga 3 Zona Sumut bisa tercapai. Dan lebih wah lagi, gelar juara ini menjadi sejarah baru sepakbola kami di Labuhanbatu Utara. Tim ini baru dibentuk dua tahun dan musim pertama ingin bisa langsung jadi yang terbaik di Sumut. Alhamdullilah," kata Manajer Labura Hebat FC, Dedi Irawan, Selasa 23 Januari 2024.

Kapten tim Labura Hebat FC, Irfandi bersama Plt Ketua Asprov PSSI Sumut, Fidel Ganis Siregar.

Photo :
  • Istimewa/VIVA Medan
Imbang 3-3 Kontra Persikab, PSDS Tim Kedua Asal Sumut Degradasi ke Liga 3

Keseriusan Labura Hebat menjuarai Liga amatir ini memang sudah terlihat. Mereka menjadi tim yang konsisten menggelar persiapan meski saat itu belum ada kepastian kick off kompetisi. Berbeda dengan kontestan Liga 3 Sumut lainnya, tim binaan Hendri Yanto Sitorus juga merekrut sejumlah pemain senior berlabel profesional yang pernah menjadi bagian PSMS Medan.

Beberapa nama seperti Eki Fauzi, Ahmad Fauzi ataupun Safrial Irfandi mereka dapatkan.

"Sudah pasti perekrutan pemain PSAD yang pernah berseragam PSMS Medan menjadi salah satu bentuk keseriusan kita mempersiapkan tim ini. Dan hasilnya, kita mendapatkan gelar juara di Zona Sumut," ucap Dedi Irawan.

Lalu bagaimana dengan persiapan selanjutnya? Menurut Dedi, untuk saat ini mereka telah meliburkan tim selama dua pekan. Di waktu libur ini, tim pelatih dan manajemen juga akan berkomunikasi untuk daftar nama pemain yang diundang mengikuti trial.

"Kalau program kita selanjutnya sudah pasti menata komposisi tim menuju babak nasional. Yang mana pemain kita pertahankan yang mana kita undang trial. Tapi per hari ini, kita sudah liburkan sejenak (2 Minggu, Red) tim. Nanti di pertengahan Februari baru kita persiapan di Labura dengan sejumlah pemain trial tadi," beber Dedi Irawan.

Pelatih Labura Hebat, Amran juga menegaskan perubahan komposisi Labura Hebat di babak nasional. Dalam catatannya, untuk bisa bersaing di babak nasional bakal merombak 40 persen komposisi tim.

"Nanti di Februari kita akan cari pemain baru lagi yang kita butuhkan di babak nasional. Kebutuhan kita sepertinya di pemain tengah dan depan. Slot kami juga masih ada beberapa yang kosong. Intinya, kami akan rapatkan kembali soal pembentukan skuat ini di jajaran manajemen elit dan tim pelatih," pungkas Amran.