Kondisi Patah Tangan, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono Berhasil Dievakuasi

Helikopter dikerahkan proses evakuasi Kapolda Jambi.
Sumber :
  • VIVA

VIVA - Proses evakuasi terhadap Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono berhasil tim gabungan dari hutan bukit Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jambi, Selasa 21 Februari 2023.

Soroti Kecelakaan Tol Cipuralang, Ijeck Ingatkan Pemilik Usaha Angkutan dan Perketat KIR

Saat ini Kapolda Jambi Rusdi Hartono diangkut ke dalam helikopter dan akan dibawa ke Lapangan KONI, Kabupaten Merangin, Jambi. Hal itu tampak Tim SAR Gabungan mendapat kabar dari sebuah helikopter saat evakuasi bahwa Kapolda Jambi Rusdi Hartono sudah dievakuasi ke dalam helikopter.

"Hore, alhamdulilah," terdengar rasa gembira para Tim SAR gabungan yang ada di Lapangan Bola KONI, Merangin, Jambi.

Raker Bersama Komisi V, Ijeck Minta Kemenhub Tekan Harga Tiket Pesawat dan Antisipasi Kecelakaan

Baca juga:

Dari pantauan VIVA, tampak tandu tempat evakuasi Kapolda Jambi sudah disiapkan oleh para Tim SAR Gabungan untuk persiapan memindahkan Kapolda Jambi ke Tandu. Dari pantauan juga tampak Tim SAR ramai di lapangan ramai menunggu Kapolda Jambi yang sudah dievakuasi Helikopter.

Bus Pengangkut Anak Sekolah Terbalik di Kabupaten Taput, Satu Tewas dan 3 Luka-Luka

Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan selamat dari insiden helikopter mendarat darurat tersebut. Namun ada yang terluka, hingga mengalami patah tulang. Termasuk Irjen Pol Rusdi Hartono yang dilaporkan mengalami patah tangan bagian kanan.

Helikopter Jenis Super Bell 3001 yang ditumpangi oleh Kapolda Jambi, Irjen Rusdi Hartono dan rombongan, mendarat darurat di hutan bukit Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu siang, 19 Februari 2023, sekitar pukul 11.02 WIB.

Dalam insieden tersebut, Kapolda Jambi bersama Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudistira, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC Polda Jambi.