FK UMSU Gelar Yudisium dan Mengambil Sumpah 28 Dokter
- Dok UMSU
Pada kesempatan ini, Dekan Fakultas Kedokteran UMSU dr. Siti Masliana Siregar Sp. T.H.T.B.K.L., Subsp.Rino(K) juga menambahkan, “Kami sangat bangga dengan capaian ini. Selanjutnya, adik-adik yang menjadi teman sejawat saya, akan menjalani program internship selama satu tahun sebelum benar-benar memasuki profesi dokter yang sesungguhnya,” jelasnya.
Selain itu, Dekan juga mengungkapkan adanya rencana perubahan dalam sistem ujian dokter yang telah dibahas bersama Menteri Pendidikan Tinggi dan Menteri Kesehatan. “Ke depan, akan ada simulasi ujian baru yang melibatkan dua platform: ujian teori di tingkat sarjana dan ujian SCT di tingkat profesi. Nantinya, lulusan akan mendapatkan sertifikat dari institusi dan profesi, seperti yang dilakukan dalam ujian OSC UKMPPD,” paparnya.
Selanjutnya, Lulusan Kedokteran UMSU, dr. Astriani Yulsyafrida dinobatkan yang meraih IPK 4,00, dalam sambutannya, dia mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada UMSU, para dosen, serta orang tua.
“Terima kasih kepada Pak Rektor yang telah memfasilitasi kami sehingga kami dapat menyelesaikan studi ini. Suatu kehormatan dan kebanggaan bagi kami bisa belajar di Fakultas Kedokteran UMSU. Kelulusan ini adalah capaian bersama, dan kami tidak akan berhenti belajar meskipun telah lulus,” ujarnya penuh haru.
Acara Yudisium dan Sumpah Dokter Angkatan ke-40 ini menandai langkah awal bagi para lulusan untuk mengabdikan diri dalam dunia kesehatan. UMSU terus berkomitmen mencetak dokter-dokter Islami yang kompeten dan berintegritas untuk melayani masyarakat.
Turut Direktur RSUD, Drs. H. Amri Tambunan, dr. Hanif Fahri, M.M., M.KED (KJ) SP KJ, para pimpinan rumah sakit jejaring dan wahana pendidikan, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan, Ketua dan Sekretaris Program Studi Pendidikan Dokter, Profesi Dokter, dan Magister Biomedik, serta orang tua para lulusan.