Tenants Day di Medan, Pertamina Dorong Pengembangan Bisnis Non-Fuel Retail

Pertamina gelar Tenants Day di Kota Medan.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Misalnya NFR yang bergerak di bidang makanan dan minuman, NFR yang bergerak di bidang logistik, atau NFR yang bergerak di bidang ATM. Sehingga mereka bisa langsung melakukan pembahasan kolaborasi bisnisnya dengan pengusaha SPBU. Selain itu, kami juga mengundang anak-anak perusahaan Pertamina untuk pengembangan ekosistem di SPBU yang harapannya bisa terjalin kerja sama dalam acara ini," ucapnya.

Transaksi di MTQ ke-58 Kota Medan : PBB Rp 260 Juta dan Stand UMKM Rp 616 Juta

Rahman Pramono berharap agar pengembangan konsep NFR bisa menjadi sinergi yang baik untuk mitra kerja NFR dan memberi manfaat bagi Pertamina, pengusaha SPBU dan mitra strategis NFR.

"Kedepannya mudah-mudahan ekosistem di SPBU terus berkembang. Tidak hanya mengandalkan fuel saja, tetapi Non-Fuel juga terus berkembang menjadi salah satu engine of growth dan revenue stream yang baru untuk Pertamina Patra Niaga dan Pertamina secara umum. Oleh karena itu, mari Pertamina, pengusaha SPBU, dan mitra strategis NFR bersama-sama untuk mengembangkan bisnis yang ada di SPBU," jelasnya.

Polres Labusel Selidiki Pengangkutan BBM Bersubsidi, Diduga Terjadi Penyelewengan

Turut hadir dalam acara ini, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Freddy Anwar, Manager Region Retail Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut Tiara Thesaufi, Manager Non Fuel Retail Business, Kania Hapsari, dan Sekretaris Jenderal DPP Hiswana Migas, Juan Taringan.

Juan mengatakan, pihaknya turut menyambut baik rencana pengembangan bisnis NFR di SPBU. Pertamina Tenants Day ini merupakan terobosan dari Pertamina Patra Niaga untuk memunculkan potensi-potensi bisnis baru.

Jelang Lebaran, Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai 29 Maret 2025

"Hiswana Migas sangat mendukung terselenggaranya Pertamina Tenants Day, acara ini yang memang kami tunggu-tunggu. Kalau dulu kita ke SPBU itu hanya beli minyak, kemudian berkembang, mau ke SPBU itu ada ATM, kamar mandi, musala. Sekarang ini ada sesuatu dibikin ekosistem, di SPBU itu semua ada dan harus dikembangkan," jelas Juan.

Sementara itu, Pengelola SPBU, Petrus Sirait mengaku senang dengan adanya acara Pertamina Tenants Day. Dalam kegiatan ini, ia dapat bertemu dengan tenants, dan memperoleh penjelasan yang sangat informatif dari berbagai pihak.

Halaman Selanjutnya
img_title