Mudik Lebaran 2024, Direktur Keuangan Pertamina Patra Niaga Cek Kesiapan Layanan Energi di Sumut

Direktur Keuangan PT Pertamina Patra Niaga, Arya Suprihadi didampingi Executive General Manager PT Pertamina Sumbagut, Freddy Anwar saat mengunjungi SPBU, di rest area 65 B Tol MKTT.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - PT Pertamina Patra Niaga melakukan peninjauan langsung persiapan layanan energi, untuk persiapan menghadapi arus mudik dan arus balik pada Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah disejumlah sarana dan fasilitas miliki Pertamina di Sumatera Utara (Sumut).

Direktur Keuangan PT Pertamina Patra Niaga, Arya Suprihadi didampingi Executive General Manager PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut), Freddy Anwar mengunjungi dan mengecek persiapan pelayanan selama arus mudik Lebaran 2024, di Sarana Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di rest area 65 B Tol Medan Kualanamu Tebing Tinggi (MKTT), Senin 1 April 2024.

Didampingi juga oleh Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Sumbagut, Susanto August Satria dan sejumlah pejabat dijajaran Pertamina Regional Sumbagut. Arya melakukan pengecekan langsung dari persediaan Bahan Bakar Minyak (BBM), petugas pelayanan di SPBU hingga melakukan uji tera mesin pengisian di SPBU.

Selain itu, di area SPBU yang akan ramai dilalui pemudik tersebut, Arya juga melakukan pengecekan di Posko Kesehatan, dari fasilitas yang disediakan hingga persiapan petugas kesehatan. 

 

Pemeriksaan SPBU Rest Area 65 B Tol MKTT.

Pemeriksaan SPBU Rest Area 65 B Tol MKTT.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan