Kans Besar Didukung Demokrat di Pilkada 2024, Ini Syarat untuk Edy Rahmayadi

Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi buka puasa bersama Demokrat Sumut.
Sumber :
  • Dok Demokrat Sumut

VIVA Medan - Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi memiliki peluang atau kans besar untuk didukung Partai Demokrat di Pilkada serentak 2024. Tapi, ada syarat harus dilalui oleh mantan Pangkostrad itu, nantinya.

Ketua DPD Demokrat Sumut, Muhammad Lokot Nasution mengungkapkan bila Edy Rahmayadi tetap menjaga elektabilitasnya, jangankan Demokrat, partai lainnya akan memberikan dukungan kepada Edy Rahmayadi di Pilgub Sumut 2024.

"Kalau bang Edy (Rahmayadi) bisa terus menjaga elektabilitasnya lalu terus bisa menunjukkan kebermanfaatannya untuk masyarakat, jangankan Demokrat, partai lain pasti juga akan mendukung bang Edy," ucap Lokot, Sabtu 9 April 2023.

Lokot mengungkapkan keputusan memberikan dukungan kepada seseorang untuk maju di Pilkada, akan diputuskan oleh DPP Demokrat dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Gubernur Sumut bersama Ketua Demokrat Sumut, M Lokot Nasution.

Photo :
  • Dok Demokrat Sumut

"Begitupun keputusan dukungan itu kembali ke Ketua Umum dan Dewan Pembina," jelas Lokot.

Demokrat bersama sejumlah partai, merupakan partai mengusung dan mendukung Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas) di Pilgub Sumut tahun 2018, lalu.