Kejari Medan Bantu Tagih Uang Lampu Pocong dari Kontraktor Sebesar Rp7,8 Miliar

Pengembalian uang proyek lampu pocong Rp7,8 miliar.
Sumber :
  • Dok Pemko Medan

VIVA Medan - Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan membantu Pemerintah Kota (Pemko) Medan, dalam menagih sisa uang proyek gagal atau total los pembangunan lampu pocong, yang dinilai dan diputuskan total los, sebesar Rp 7,8 miliar.

Kini, 6 kontraktor proyek lampu yang viral di media sosial sudah mengembalikan keseluruhan senilai Rp 21 miliar. Sebelumnya, ada sejumlah perusahaan yang mengembalikan uang melalui rekening Pemko Medan.

"Sebelumnya sudah ada pengembalian langsung ke rekening Pemko Medan," kata Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution dalam jumpa pers di Kantor Kejari Medan, Jumat 29 Desember 2023.

 

Wali Kota Medan, Bobby Nasution jelaskan pengembalian uang proyek lampu pocong Rp7,8 miliar.

Photo :
  • Dok Pemko Medan

 

Bobby Nasution mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kejari Medan, sudah membantu Dinas Sumber Daya Air Bina Marga Bina Kontruksi (SDABMBK) Medan, untuk melakukan penagihan uang dalam pengerjaan proyek lampu pocong itu.