Liburan Nataru 2023/2024, Hutama Karya Operasikan 2 Ruas Tol Baru di Sumut Tanpa Tarif

Gerbang tol Kuala Bingai.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

"Tol Tebing Tinggi - Sinaksak dapat memangkas waktu yang sebelumnya 1,5 jam menjadi 30 menit saja," katanya.

Raker Bersama Komisi V, Ijeck Minta Kemenhub Tekan Harga Tiket Pesawat dan Antisipasi Kecelakaan

Dengan adanya jalan tol ini, akses wisatawan dari daerah Sinaksak yang ingin berlibur ke Danau Laut Tandor dan Bah Bolon Arung Jeram di Tebing Tinggi menjadi lebih mudah lagi, atau untuk masyarakat daerah Tebing Tinggi yang ingin mencoba kuliner khas Pematangsiantar menjadi lebih cepat.

Tjahjo berharap dengan dioperasikannya ruas-ruas fungsional tersebut dapat memperlancar dan mempermudah masyarakat yang ingin menikmati libur akhir tahunnya pada masa Nataru.

Dishub Sumut Pastikan Bus Pengangkut Pemudik Nataru Layak Jalan Melalui Rampcheck

"Dikarenakan ruas ini, merupakan ruas yang baru dibuka kami tetap menghimbau pengguna jalan tol yang akan melintas untuk tetap menyiapkan kartu UE dan melakukan tapping kartu,” tutur Tjahjo.

Selama arus libur Nataru tahun 2023/2024 ini, Hutama Karya mengoperasikan sepanjang 589 km JTTS yang terdiri dari 9 ruas JTTS yang telah beroperasi dengan tarif tol. Yaitu Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (189 Km), Tol Palembang-Indralaya (21,93 Km), Tol Bengkulu-Taba Penanjung (17,8 Km), Tol Pekanbaru-Dumai (131 Km).

Tingkatkan Layanan Jelang Nataru 2025, KAI Sumut Lakukan Penataan Beberapa Stasiun

Kemudian, Tol Pekanbaru Bangkinang (31 Km), Tol Binjai- Langsa Seksi 1 (Binjai - Stabat) (11 Km), dan Tol Sigli - Banda Aceh (Seulimeum-Blang Bintang) (35,85 Km) serta 2 ruas tol yang berada di Pulau Jawa yaitu Tol JORR-S (14,25 Km) dan Akses Tanjung Priok (11,4 Km).

Juga termasuk 5 (lima) ruas yang masih belum bertarif atau gratis yaitu Tol Indralaya-Prabumulih (64,5 Km), Tol Binjai-Langsa (Stabat – Kuala Bingai) (8 Km), Tol Indrapura- Lima Puluh (15 Km), Tol Sigli – Banda Aceh (Blang Bintang – Baitussalam) (12,7 Km) dan Tol Indrapura – Tebing Tinggi (26,23 Km) yang dikelola oleh PT Hutama Marga Waskita (Hamawas).

Halaman Selanjutnya
img_title