Imbang 3-3 Kontra Persikab, PSDS Tim Kedua Asal Sumut Degradasi ke Liga 3

Selebrasi pemain PSDS Deli Serdang
Sumber :
  • Dok PSDS Deli Serdang

"Terima kasih, selesai Liga 2, tetap dari hasil (tidak baik), saya senang dengan PSDS," kata Noriki.

Gagal Melaju ke Semifinal Liga 2, PSMS Tetap Tampil All Out Menjamu PSIM Yogyakarta

Sebagai informasi, bagi PSDS, tambahan satu poin dari hasil seri ini tidak cukup mengamankan posisi untuk bertahan di Liga 2. Pasalnya, PSPS Riau pada hari yang sama berhasil mengalahkan pemuncak klasemen grup B Nusantara FC dengan skor 2-1.

Dengan ini, maka PSDS finis di urutan ketiga dengan dengan 6 poin dari 6 kali tanding, 1 kali menang, tiga kali seri dan dua kali kalah. PSDS bersama Persikab turun ke Liga 3. Sementara Nusantara United FC menutup klasemen dengan 10 poin dan PSPS dengan 9 poin.

PSMS Gagal ke Semifinal Usai Takluk dari Persiraja 2-0, Tahun Depan Tetap Liga 2

Pemuncak dan runner Grup B itu bertahan di Liga 2. Sedangkan, dengan degradasinya PSDS, jadi tim kedua asal Sumatera Utara yang harus turun tahta ke Liga 3 setelah Sada Sumut FC. Namun, yang berlaga di Liga 2 musim depan, tinggal PSMS Medan.