Arus Mudik Lebaran 2025, Tol Trans Sumatera Diperiksa Volume Kendaraan Capai 68 %

Gerbang Tol Lima Puluh.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - PT Hutama Karya memprediksi selama arus mudik Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, terjadi peningkatan volume kendaraan hingga 68,81% di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) dibanding trafik normal.

Pimpin Apel Perdana, Walikota Rico : Bawa Medan dengan Pelayanan Publik Terbaik

"Hutama Karya juga akan memberikan potongan tarif tol sebesar 20 persen, di sejumlah ruas utama JTTS dengan jarak terjauh," ucap Direktur Utama Hutama Karya, Budi Harto dalam keterangan pers, Selasa 4 Maret 2025.

Untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan bermotor saat arus mudik Lebaran tersebut, Hutama Karya memastikan kesiapan operasional pada total 870,01 km jalan tol yang dioperasikan selama momen Mudik Lebaran 2025 yang diantaranya 12 ruas tol bertarif sepanjang 724,08 KM.

SE Walkot: Diskotek, Tempat Karaoke hingga Spa di Medan Wajib Tutup Selama Ramadan

Kemudian, 2 ruas tol belum bertarif yaitu Jalan Tol Bayung Lencir - Tempino, sepanjang 33,60 km dan Jalan Tol Binjai Langsa Seksi Tanjung Pura - Brandan sepanjang 18,85 km, serta 3 ruas tol fungsional sepanjang 93,48 km yang akan difungsikan selama periode mudik Lebaran 2025.

Gerbang Tol Pangkalan Brandan.

Photo :
  • Dok HKI
Jamin Ketersediaan BBM Selama Ramadhan, Polda Sumut dan Pertamina Lakukan Monitoring di SPBU

Lanjut, Budi Harto mengusulkan kepada pemerintah dan kepolisian untuk jalan tol fungsional yang akan dioperasikan selama periode mudik ini adalah Ruas Sigli – Banda Aceh Seksi 1 (Padang Tiji - Seulimeum) sepanjang 23,95 km. Kemudian, Ruas Sicincin - Padang sepanjang 35,90 km, serta Ruas Palembang - Betung Seksi 1-2 (Rengas - Pangkalan Rimo - Pangkalan Balai) sepanjang 33,62 km.

“Ruas-ruas ini rencananya akan dioperasikan secara fungsional mulai 20 Maret hingga 10 April 2025 dengan jam operasional tertentu yang disesuaikan dengan kondisi lalu lintas dan berdasarkan diskresi kepolisian,” ucap Budi.

Halaman Selanjutnya
img_title