Dugaan Temuan 2 Mayat di Lantai 9 Kampus Unpri Diselidiki Polisi, Kuasa Hukum Minta Surat PN Medan

INAFIS Polrestabes Medan olah TKP.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Tim kepolisian dari Satuan Reserse Kriminal Polrestabes menindaklanjuti terkait video viral di media sosial dengan penemuan mayat di dalam bak fiber, yang didalamnya ada mayat posisi terendam.

Peringati Hardiknas 2024, Ini Pesan Pj Gubernur Sumut

"Ada mayat di UNPRI lantai 9," sebut perekam video dalam video yang viral di media sosial, dikutip VIVA Medan, Selasa 12 Desember 2023.

Dalam video beredar, tampak diduga mayat di dalam sebuah bak berwarna biru dalam kondisi yang sudah tidak dikenali. Diduga jumlah mayat manusia itu berjumlah dua orang.

Sebanyak 37.169 Peserta Ikuti UTBK-SNBT 2024 Digelar di USU

Atas video viral tersebut, Tim Inafis Polrestabes Medan, mendatangi Kampus Universitas Prima (UNPRI) Medan Jalan Sampul, Kota Medan, Senin malam, 11 Desember 2023.

Kehadiran petugas kepolisian itu, sempat tidak mendapatkan izin dari pihak kampus untuk melakukan identifikasi terhadap mayat tersebut, di lantai 9 di Kampus UNPRI itu.

Nisa 'Ratu Narkoba' Asal Aceh dan 5 Terdakwa Lainnya Dituntut Mati di PN Medan

Bak fiber tempat ditemukannya 2 mayat di lantai 9 Kampus UNPRI.

Photo :
  • Tangkapan layar/VIVA Medan

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Medan, Teuku Fathir Mustafa dengan tegas mengatakan jangan ada pihak-pihak coba menghalangi petugas dalam melakukan penyelidikan dugaan ada mayat tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title