Perluas Jangkauan, BYD Indonesia Gelar Pameran 'Mall to Mall' di Delipark Medan

BYD Motor Indonesia gelar pameran di Delipark.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - BYD Motor Indonesia kembali hadir menyapa masyarakat Indonesia melalui rangkaian pameran 'Mal to Mall', berlangsung di Atrium Delipark, Kota Medan, dimulai 14 hingga 17 November 2024. Dengan waktu bersama digelar di Kota Semarang. Setelah sukses menarik perhatian di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Makassar sejak Januari 2024.

Dari Pokemon Go, I Gede Merta Yoga Pratama Ciptakan FishGo Tingkatkan Tangkapan Ikan Nelayan Bali

Antusias positif yang ditunjukkan masyarakat selama pameran sebelumnya mendorong, untuk terus memperluas jangkauan di Indonesia. Dengan memilih kota Medan dan Semarang, percaya bahwa kedua kota ini memiliki potensi besar dalam mengadopsi kendaraan ramah lingkungan, mendekatkan inovasi kendaraan listrik kepada konsumen baik di kawasan Sumatera Utara dan Jawa Tengah.

Public & Government Relations PT BYD Motor Indonesia, Luther T. Panjaitan, menjelaskan bahwa Medan dan Semarang merupakan dua kota strategis dalam strategi perluasan jangkauan BYD di Indonesia. "Kedua kota ini memiliki potensi yang besar dalam pengembangan kendaraan listrik, dengan masyarakat yang semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dan kebutuhan mobilitas yang lebih efisien," sebutnya, Kamis 14 November 2024.

Perajin Anyaman Pandan Pantai Cermin Eva Harlina, Siapkan Regenerasi dan Mengubah Mindset Anak Muda

Luther mengungkapkan pihaknya, berharap melalui pameran ini, BYD Indonesia dapat mendekatkan masyarakat Kota Medan dan Semarang pada teknologi kendaraan listrik yang ramah lingkungan. "Kemudian, sekaligus menjadi bagian dari perjalanan berbagai wilayah di Indonesia menuju mobilitas berkelanjutan,” ucap Luther.

Sementara itu, Kepala Cabang Dealer BYD Medan, Putera Louis, mengungkapkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Semarang dan Medan, PT BYD Motor Indonesia menawarkan harga on-the-road (OTR) untuk masing-masing model. “Bagi warga atau masyarakat Kota Medan yang ingin memiliki mobil listrik dengan berbagai kelebihan kami tawarkan, mulai dari tampilan, interior, sampai pada kualitas baterai yang menjadi kelebihan dari mobil listrik lainnya” kata Louis.

KAI Sumut Dukung SDGs dengan Penerapan Face Recognition Boarding Gate

Louis menambahkan, tidak hanya sekadar memperkenalkan kendaraan listrik BYD kepada masyarakat kota Medan dan Semarang, pameran ini juga menjadi wujud komitmen BYD untuk menjalin hubungan yang lebih erat dengan konsumen di beberapa kota ini. Dengan menawarkan pengalaman yang interaktif dan menarik, BYD berkomitmen untuk memperkenalkan teknologi inovatif sambil mengapresiasi keunikan budaya lokal di kota Medan dan Semarang.

"Pendekatan ini mencerminkan dedikasi BYD untuk memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat setempat, serta mengintegrasikan solusi mobilitas yang berkelanjutan dengan karakteristik unik dari setiap kota," kata Louis.

Mengoptimalkan jangkauan dengan fondasi ekosistem di berbagai wilayah. Pameran ini juga didukung oleh jaringan diler BYD di Medan dan Semarang, yaitu BYD Arista Semarang yang berlokasi di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Semarang Barat dan BYD Arista Amir Hamzah di Medan yang berlokasi di Jalan T. Amir Hamzah No.10, RW.LK. 10, Sei Agul, Kota Medan.

Ia mengatakan lokasi diler yang strategis ini memungkinkan BYD untuk lebih dekat dengan konsumen dan terus memberikan layanan terbaik secara berkelanjutan. Hingga saat ini, BYD telah menghadirkan sebanyak 30 diler yang tersebar di 16 kota di seluruh Indonesia.

"Dengan ekspansi yang konsisten ini, BYD berharap dapat memperkuat posisi kendaraan listrik di Indonesia, mendukung mobilitas berkelanjutan yang sesuai dengan aspirasi masyarakat Indonesia mewujudkan masa depan yang lebih bersih dan efisien," ucap Louis lagi.

Menurut Louis, komitmen BYD Indonesia terhadap pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia tidak hanya terbatas pada penyediaan kendaraan listrik berkualitas tinggi. BYD Indonesia juga aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memperluas jaringan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di seluruh Indonesia, memudahkan pengguna kendaraan listrik dalam mengakses pengisian daya.

Inovasi dalam teknologi pengisian daya, termasuk fast charging dan wireless charging, juga terus dikembangkan untuk meningkatkan efisiensi. Tidak hanya itu, BYD aktif mengedukasi masyarakat mengenai manfaat kendaraan listrik melalui berbagai kegiatan, mendorong transisi menuju mobilitas masa depan yang ramah lingkungan.

"Inisiatif ini merupakan bukti nyata dari komitmen BYD untuk memperkenalkan teknologi kendaraan listrik yang berkelanjutan di lebih banyak wilayah, serta memberikan akses langsung kepada masyarakat untuk lebih mengenal solusi mobilitas yang modern. Dengan kehadiran empat produk revolusioner yang telah menjadi sorotan sejak diluncurkan pada awal tahun 2024," katanya.

Dengan kehadiran empat produk revolusioner yang telah menjadi sorotan sejak diluncurkan pada awal tahun 2024, pengunjung di kota Medan dan Semarang memiliki kesempatan untuk mengeksplorasi inovasi terknologi BYD yang ramah lingkungan. Kemudian, teknologi terbaru Vehicle to Load (V2L) yang memungkinkan kendaraan listrik BYD untuk menjadi sumber daya portabel bagi peralatan eksternal seperti TV, laptop, alat musik dan barang elektronik lainnya.

Tidak hanya itu, pengunjung juga merasakan pengalaman berkendara langsung melalui sesi test drive yang disediakan. Pameran BYD di kota Medan diselenggarakan di Deli Park Podomoro Mall, dengan booth seluas 388,45 m² yang dirancang secara unik sesuai karakteristik lokal.

Di sini, pengunjung dapat melihat langsung beberapa kombinasi unit kendaraan listrik BYD yaitu 2 unit BYD M6, 1 unit BYD SEAL, 1 unit BYD ATTO 3, dan 1 unit BYD DOLPHIN. Selain menampilkan produk, pameran ini juga menghadirkan sesi test drive dengan BYD DOLPHIN, BYD SEAL, BYD M6, dan BYD ATTO 3, yang dirancang untuk memberikan pengalaman langsung berkendara dengan performa dan kenyamanan khas mobil listrik BYD.