Porwil Medan 2023: Perdana Dipertandingkan, 102 Atlet Bersaing di Cabor Gateball

Cabor gateball Porwil Medan 2023.
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

VIVA - Sebanyak 102 atlet bersaing pada cabang olahraga (cabor) gateball yang perdana dipertandingkan di Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Medan VIII/2023. Pertandingan digelar di lapangan STOK Bina Guna Jalan Aluminium Raya Medan, Rabu 22 Februari 2023.

Atlet Barongsai DIY Boyong Medali Emas di Nomor Naga Taolu Bebas di PON 2024

Ketua Umum KONI Medan, Eddy H SIbarani yang membuka gateball Porwil Medan 2023 itu mengaku bangga dengan perkembangan signifikan olahraga asal Jepang itu.

"Kami merasa bangga cabor gateball diikuti lebih dari 100 peserta. Gateball sebagai cabor baru dalam Porwil Medan tahun ini menunjukkan perkembangan yang signifikan," tutur Eddy.

Krischayani Kurniawan, Atlet Senam DKI Jakarta Raih Medali Emas di Nomor Perorangan Putri

Baca juga:

Ia mengatakan, dengan 102 atlet gateball yang tampil, merupakan modal dan cikal bakal atlet yang dimiliki Pergatsi kota Medan untuk menuai prestasi pada PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Gateball merupakan salah satu cabor yang diproyeksikan untuk mendulang medali, mengingat belum merata di Indonesia.

PB PON Sumut Sediakan Tiket Gratis On The Spot di Venue Pertandingan

"Sebelum PON 2024 KONI akan melakukan kegiatan pertandingan gateball memperebutkan piala wali kota kalau gateball sudah siap," sebut Eddy.

Halaman Selanjutnya
img_title