Transportasi PON 2024 Wilayah Sumut: Dishub Kerahkan 949 Armada, Kemenhub Kirim 239 Kendaraan

Direktur Lalulintas Polda Sumut, Kombes Pol. Muji, Kadishub Sumut, Agustinus Panjaitan, saat memberikan keterangan pers persiapan penyelenggaraan PON 2024 wilayah Sumut.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Dinas Perhubungan (Dishub) Sumut menyiapkan 949 unit kendaraan roda empat hingga bus, untuk memfasilitasi transportasi para atlet, pelatih, official selama penyelenggaraan PON XXI Tahun 2024, wilayah Sumut.

Hal itu, diungkap oleh Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Sumut, Agustinus kepada wartawan, usai menghadiri Rapat Kordinasi (Rakor) Forum LLAJ Provinsi Sumut dan 10 Kabupaten/Kota dalam Rangka Anev Penataan dan Penertiban LLAJ Untuk Mendukung PON XXI Tahun 2024 Aceh-Sumut Wilayah Sumut. Rakor ini, berlangsung di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut, Kota Medan, Selasa 30 Juli 2024.

Selain itu, Agustinus mengungkapkan selama penyelenggaraan PON Sumut ini. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI, memberikan bantuan kenderaan bermotor sebanyak 239 unit. Hal itu, sebagai sarana transportasi para atlet, pelatih dan official dari hotel ke venue masing-masing cabang olahraga.

"Terkait penjemputan atlet di bandara dan kita terus melakukan rakor dengan PB PON. Kita sudah menyiapkan 949 unit kendaraan tambah 239 unit bantuan dari Kementerian Perhubungan," kata Agustinus.

Rakor Forum LLAJ Provinsi Sumut dan 10 Kabupaten/Kota dalam Rangka Anev Penataan dan Penertiban LLAJ Untuk Mendukung PON XXI Tahun 2024 Aceh-Sumut Wilayah Sumut.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan

Agustinus mengatakan bahwa pihaknya bersama Direktorat Lalulintas Polda Sumut, sudah menyiapkan langkah-langkah dengan melakukan manajemen lalulintas, untuk memberikan kelancaran dan keamanan bagi atlet.

"Kita juga sudah menyiapkan manajemen lalulintas, untuk menyiapkan operasional kendaraan dan kita bisa kontrol semua unit kenderaan, yang kita gunakan dan sudah kita ploting sesuai dengan jadwal pertandingan, yang sudah kita terima dari bidang pertandingan," jelas Agustinus.