Djarot dan Yasonna Melayat, Menggenang Sosok Ketua DPRD Sumut Kader Militan dan Terbaik PDIP

Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting.
Sumber :
  • BS Putra/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Jenazah Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting disemayamkan di rumahnya, di Komplek Taman Setia Budi Indah (Tasbih), Kota Medan, Rabu malam, 7 Februari 2024. Para pelayat, berdatangan untuk memberikan penghormatan terakhir kepada politisi senior PDI Perjuangan itu.

Di rumah duka tersebut, terlihat Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna Laoly dan Ketua DPP PDI Perjuangan sekaligus anggota DPR RI, Djarot Saiful Hidayat serta anggota DPD RI, Rahmad Shah.

Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna Laoly mengenang sosok, dari Baskami yang dikenalnya sejak tahun 1999 silam. Yang merupakan sosok kader PDI Perjuangan, yang dinilai militan dan loyalitas kepada partai.

“Bas ini sahabat saya sejak 1999. Saat itu saya hendak menjadi anggota DPRD Sumatra Utara. Beliau itu salah satu wakil ketua DPD PDI Perjuangan. Beliau konsisten dalam perjuangan. Seorang yang militan sebagai kader partai. Kami di PDI Perjuangan kehilangan kader yang terbaik,” ucap Yasonna kepada wartawan.

 

Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna Laoly saat melayat Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan