Banjir Bandang Terjang di Kabupaten Simalungun, 25 Kepala Keluarga Dievakuasi
- Istimewa/VIVA Medan
VIVA Medan - Banjir bandang terjadi di Huta Sirungkungon, Nagori Purba Pasir, Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Rabu kemarin, 20 Desember 2023.
Peristiwa bencana alam ini, sempat membuat warga sekitar cemas, karena air banjir bandang turun sangat deras dari perbukitan. Warga sekitar sempat berhamburan untuk menyelamatkan diri.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Simalungun, Resman Saragih menjelaskan banjir bandang dari pemeriksaan di lapangan, diduga dipicu jebolnya tanggul warga di Nagori Purba Tongah, Kecamatan Purba. Alhasil air membawa material tanah dan batu ke lereng bukit.
"Iya, akibat dari jebolnya tanggul tersebut mengakibatkan terjadinya banjir bandang di Binanga Bolon, Nagori Purba Pasir, Kecamatan Haranggaol," ucap Resman kepada wartawan, Kamis 21 Desember 2023.
Resman mengungkapkan bencana alam ini, tidak menimpa korban jiwa. Namun, membuat dua rumah warga rusak dan aliran listrik di lokasi bencana alam terputus alias padam.
"Korban jiwa nihil. Kerugian material yakni arus listrik dan jalan dari Haranggaol menuju Tigaras putus total akibat banjir bandang tersebut, dan dua unit rumah warga atas nama Joel Haloho dan Ramatio Sitio hanyut ke Danau Toba," jelas Resman.