Respon Bobby Nasution Soal Adik Iparnya Erina Gudono Masuk Bursa Cabup Sleman

Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep bersama istri, Erina Gudono, saat mengunjungi Medan.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

"Nyalon dimana?, kalau di Medan, saya dukung saya nyoblos. Kalau gak KTP saya, bagaimana?," jelas Bobby Nasution.

Diberitakan sebelumnya, Ketua DPC Partai Gerindra Sleman, HR Sukaptana membenarkan nama Erina Gudono masuk dalam nama-nama kandidat yang akan maju di Pilkada Sleman. Sukaptana memberikan masuknya nama Erina Gudono ini merupakan usulan dari internal Partai Gerindra.

“Iya masuk (nama Erina Gudono dalam kandidat Pilkada Kabupaten Sleman). Jadi (usulan) dari DPC kemudian kami laporan ke DPD,” kata dia.

Selain nama Erina Gudono, Sukaptana menyebut ada nama-nama kader internal dari Partai Gerindra yang juga masuk dalam bursa. Nama ini di antaranya adalan Danang Wicaksana, Lisman Puja Kusuma hingga Sukaptana sendiri.

Sedangkan, untuk nama tokoh yang yang bukan dari internal Partai Gerindra, ada nama Harda Kiswaya. Harda Kiswaya merupakan mantan Sekda Kabupaten Sleman.