Luhut 3 Kali Ditegur Jokowi Gegara Promosi F1 Power Boat Minim

- VIVA
VIVA - Presiden Joko Widodo tegur Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan gegara minimnya promosi ajang balap perahu cepat F1 Power Boat atau F1H2O.
Luhut mengaku, ia sampai tiga kali ditegur Jokowi karena dinilai kurang gencar mempromosikan penyelenggaraan ajang yang berlangsung di Balige, Danau Toba, Sumatera Utara pada 25 sampai 26 Februari 2023 tersebut.
"Saya sampai tiga kali ditegur Pak Presiden. Kata Pak Presiden, 'Pak Luhut, kurang itu promosinya (F1H2O)'. Makanya sekarang ini kita promosikan," kata Luhut dalam konferensi pers di kantornya melansir VIVA, Kamis, 2 Februari 2023.
Baca juga:
- Persiapan F1H2O Danau Toba, Gubernur Sumut Klaim Sudah Capai 80 Persen
- Usai Balapan, Pembalap F1 Power Boat akan Liburan di Danau Toba
- Sukseskan F1H2O Danau Toba, Pemprov Sumut Genjot Perbaikan Jalan
Luhut menegaskan, gelaran kejuaraan balap perahu motor F1H2O ini levelnya setara dengan kejuaraan balap motor atau MotoGP, yang dihelat di Mandalika beberapa waktu lalu.
Dengan besarnya cakupan penyelenggaraan event tersebut, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, selaku penyelenggara perhelatan event F1H2O, bahkan telah meneken MoU dengan 7 pihak sponsor.