Cegah Vandalisme, Seniman Mural Percantik Penutup Proyek Lapangan Merdeka Medan

Seniman mural hiasi penutup Lapangan Merdeka dengan lukisan grafiti
Sumber :
  • MEDAN VIVA

Para seniman mural dari berbagai daerah bahkan dari luar negeri itu mengkreasikan hasil karyanya. Tiap seng yang menjadikan wadah, para seniman mural mengkreasikan hasil karya mereka masing-masing.

"Dengan adanya revitalisasi Lapangan Merdeka Medan dapat menjadi kebanggaan anak Medan sebagai areal rekreasi, bermain serta berkesenian," sambung Onggo.

 

Hasil karya para seniman mural Medan Street Art.

Hasil karya para seniman mural Medan Street Art.

Photo :
  • MEDAN VIVA

 

Sebelumnya, Street Art Medan ini telah membuat mural di Jalan Pegadian Medan. Mereka membuat mural di tiang-tiang pondasi kereta api layang. Kata Onggo media di tembok dengan seng sedikit berbeda. Katanya, ada kesulitan tersendiri saat melukis atau membuat mural di seng.

"Kalau untuk kendala kita membuat di seng agak bergelombang dari tembok. Tapi, kalau untuk alat sama saja. Kami tetap memakai tols semua pakai sprepint," ucapnya.