Anugerah Diktiristek 2023, UMSU Boyong 6 Penghargaan Sekaligus

UMSU raih 6 penghargaan Anugerah Diktiristek 2023.
UMSU raih 6 penghargaan Anugerah Diktiristek 2023.
Sumber :
  • Dok UMSU

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Ir. Suharti, M.A., Ph.D., menjelaskan, pemberian penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi atas keberhasilan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang dilaksanakan bersama para mitra.

Sementara, Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC, Ph.D., IPU, ASEAN. Eng., memberikan apresiasinya kepada seluruh mitra yang terlibat. Menurutnya, capaian Indonesia di tingkat global semakin meningkat, salah satunya berkat keberhasilan program Kampus Merdeka.

Ada sepuluh penghargaan yang diberikan dalam Anugerah Diktiristek 2022, antara lain Anugerah Prioritas Nasional, Anugerah Mitra Kerja Sama Pendukung Program Diktiristek, Anugerah Kerja Sama, Anugerah Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Anugerah Sumber Daya, Anugerah Kelembagaan, Anugerah Riset Teknologi dan Pengabdian Masyarakat, Anugerah Humas, Anugerah Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, serta Anugerah Jurnalis dan Media.