Garda Pemuda NasDem Sumut Yakin Anies Baswedan Lolos dan Menangkan Pilpres 2024
- VIVA/A.Andrian
“Itu tersebar mulai dari tingkat DPR RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota. Kami berharap seluruh kader yang ikut dalam kontestasi ini dapat bekerja serius. Sehingga masyarakat merasakan arti pentingnya kader Garda Pemuda NasDem di tengah rakyat,” ujarnya.
Sementara itu pada acara buka puasa bersama tersebut dihadiri oleh para kader dari Garda Pemuda NasDem Sumut, DPW Partai NasDem Sumut, Garda Pemuda NasDem Kota Medan, sayap-sayap Partai NasDem Sumut, dan tokoh masyarakat.
Kegiatan buka puasa bersama dengan tema Pemuda Sedekah Puasa (PSP) itu juga dihadiri oleh para anak yatim dan kelompok pengajian. Garda Pemuda NasDem Sumut turut menyantuni anak yatim dan memberikan bantuan terhadap kelompok pengajian.
“Ini agenda tahunan yang selalu kami lakukan. Kegiatan ini juga menjadi wadah bagi kami selain silaturahmi dan menyalurkan kegiatan amal. Tentunya kami berharap dari kegiatan ini sebagai manusia bisa mengamalkan semua ibadah di bulan puasa,” jelas Defri.
Menurutnya dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan seluruh kader bisa mengamalkan semua ibadah di bulan Ramadan. Tentunya dari kegiatan ini para kader juga diharapkan terus konsisten untuk berbuat baik di bulan-bulan selanjutnya.
“Seterusnya kita juga melakukannya. Insyaallah jika kita konsisten dengan apa yang dilakukan maka pemuda yang diharapkan bisa menjadi pelopor perubahan dengan akhlak yang baik dan amal ibadah yang baik. Insyaallah apa yang kita cita-cita untuk Indonesia lebih baik ke depan segera terwujud,” pungkas Defri.