KSAD Dudung TNI akan Kelola Sungai Deli Medan, Jadi Air Dapat Dimanfaatkan Masyarakat

Normalisasi Sungai Deli sepanjang 34,5 km libatkan 1.000 personel gabungan.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

"Beberapa waktu lalu, kami Pemko Medan memohon bantuan dari TNI Angkatan Darat dan langsung berbicara program ini kepada Kasad. Alhamdulillah, untuk kebutuhan membersihkan sungai Deli sepanjang 34,5 Kilometer disupport penuh oleh TNI AD dan kita berkolaborasi dengan pihak Polri dan seluruh lapisan masyarakat," ucap Bobby.

HUT ke-25, PNM Peduli Gelar Bakti Sosial di Masjid Ar-Rohmatul Hidayah

Bobby mengatakan tujuannya selain pengerjaan pembersihan Sungai Deli, pihaknya bersama TNI AD, juga melakukan sosialisasi bagaimana sungai ini menjadi sumber kehidupan.

"Tidak ada lagi, yang membuang sampah. Tidak ada lagi, yang menjadikan sungai ini sebagai halaman belakangnya. Oleh karena itu kami mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan dan kebersihan sungai Deli kita ini," jelas suami Kahiyang Ayu itu.

Bobby Nasution Beberkan Kriteria Sosok Cawagub Sumut yang Bakal Mendampinginya

Kegiatan gotong-royong ini, dihadiri Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin, Pangdam I Bukit Barisan, Mayjen TNI Mochammad Hasan, Wakapolda Sumut, Brigjen Pol. Jawari, dan Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid.