Robin Hood Petisah Juara Umum Panahan Porwil Medan

Para atlet panahan yang tampil di Porwil Medan 2023.
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Gelar juara umum cabor panahan Porwil Medan VIII/2023 menjadi milik kontingen Petisah yang digelar di Lapangan SMA Harapan 3, Jalan Karya Wisata, Minggu 26 Februari 2023.

Kejuaraan Golf Internasional, Pj Gubernur Sumut Optimis Jadi Ajang Pembinaan Atlet

Para Robin Hood Petisah berhasil peroleh 5 medali emas, 3 perak dan 2 perunggu. Disusul Medan Selayang posisi kedua, atas perbendaharaan 3 emas, 5 perak dan 3 perunggu. Tempat ketiga, Medan Johor 3 emas, 3 perak dan 2 perunggu.

Ketua Umum KONI Medan Eddy H Sibarani, mengapresiasi perkembangan panahan di Kota Medan. Para atlet yang masih berusia belia akan menjadi masa depan Robin Hood Medan kedepannya.

Berprestasi di Ajang Internasional, Atlet NPC Sumut Diguyur Bonus Rp3,1 Miliar

"Hari ini tingkat Porwil cabang olahraga panahan sudah ada 74 atlet yang ikut berlaga, ini kebanggaan kita. Karena jujur saja mencari atlet panahan ini mudah - mudah susah," ucap Eddy.

Baca juga:

Perkuat Mental dan Fisik Atlet, Petanque PON Sumut Agendakan TC ke Thailand

Dirinya juga menuturkan bahwa atlet lapis pertama sekarang secara nasional persiapan Pelatnas beberapa cabang olahraga yang ikut. Kemudian secara umum Pelatda jangka panjang PON 2024 Sumut - Aceh.

"Untuk lapisan kedua kita harus siapkan, hampir bisa dipastikan dengan event - event seperti ini prestasi mereka terlihat," paparnya.

Eddy berharap, atlet yang meraih prestasi diajang Porwil ini tidak lantas berpuas diri. Masih banyak ajang lain dengan persaingan yang lebih ketat. Sedangkan yang gagal, jadikan sebagai media evaluasi.

"Event ini jadikan pacuan bahwa masih banyak prestasi yang harus ditingkatkan, kita harapkan tetap latihan tetap semangat," harap Eddy.

Koordinator Panahan Porwil VIII/2023, Fauzi mengatakan, sebanyak 74 atlet ambil bagian dan tampil pada 7 nomor lomba diajang ini. Para atlet berasal dari 7 kontingen.

Yakni, Kecamatan Medan Baru, Kecamatan Medan Johor, Kecamatan Medan Petisah, Kecamatan Medan Polonia, Kecamatan Medan Sunggal, Kecamatan Medan Tuntungan, dan Kecamatan Medan Selayang.