Solusi Inovatif TejeSLBU Dukung Kesejahteraan Masyarakat

Kabiro Perekonomian Setda Provinsi Sumut, Poppy Marulita Hutagalung.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Kemudian, tim koordinasi dan fasilitasi TejeSLBU Sumut yang dibentuk dan memastikan program-program yang dilaksanakan lebih tepat sasaran serta berkontribusi nyata bagi masyarakat," kata Poppy.

Untuk itu mendukung Kegiatan ini Pemerintah Provinsi Sumatera Utara telah menyiapkan rancangan peraturan gubernur (Pergub) untuk mengatur lebih lanjut penyelenggaraan program ini.

"Program ini juga dilengkapi dengan Aplikasi Digital TejeSLBU Sumut yang memudahkan proses seleksi, monitoring, dan evaluasi kegiatan-kegiatan yang diusulkan oleh badan usaha," ucap Poppy.

Dengan adanya aplikasi ini, Poppy mengungkapkan adanya transparansi dan akuntabilitas program-program TejeSLBU dan diharapkan dapat meningkat. Lalu, publik juga dapat mengakses data serta informasi mengenai kegiatan yang dilaksanakan.  

Langkah berikutnya, TejeSLBU Sumut akan terus disosialisasikan kepada badan usaha lainnya yang belum terlibat dengan harapan semakin banyak berpartisipasi aktif dalam program ini.

"Pemerintah Provinsi Sumut juga berkomitmen untuk memberikan penghargaan kepada badan usaha yang menunjukkan komitmen tinggi dalam pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan melalui TejeSLBU Sumut," jelas Poppy.  

Bukan hanya itu, kegiatan ini diharapkan dapat membawa dampak yang signifikan tidak hanya bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat. Namun juga bagi keberlanjutan lingkungan dan pengembangan ekonomi daerah.