Bentrok OKP Tewaskan 1 Orang di Langkat, Polisi Tetapkan 2 Orang Tersangka

Ilustrasi pembacokan.
Sumber :
  • istockphoto

VIVA Medan - Polres Langkat sudah menetapkan 2 orang tersangka dalam bentrokan antar organisasi kepemudaan (OKP) yang menewaskan 1 orang di Desa Beruam Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat, Sumatra Utara (Sumut). Bahkan, keduanya juga sudah ditahan Polres Langkat.

Kasat Reskrim Polres Langkat, AKP Luis Beltran membenarkan hal tersebut.

"Ya, sudah tersangka," kata Luis, Kamis 13 Juli 2023.

Adapun kedua tersangka dimaksus berinisial YYG alias Y (26) dan H alias P (40). Sementara terhadap 2 orang lainnya yang sempat diamankan, berstatus terperiksa.

Mereka adalah, Apriliandi alias Goseng (27) warga Lingkungan Banten, Kelurahan Pekan Kuala, Kecamatan Kuala dan Linggem Ginting (46) tahun warga Dusun Perpulungen, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat.

Luis belum mau berkomentar panjang terkait bentrokan OKP ini. Ia menyebut, masih menunggu petunjuk dari pimpinan di Polda Sumut, apakah kasus ini mau dipaparkan kepada wartawan atau tidak.

Sebelumnya, bentrokan organisasi kepemudaan atau OKP yang menewaskan satu orang pecah di Desa Beruam, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat, Sumatra Utara (Sumut) Senin 10 Juli 2023.