Dancesport Sumut Optimis Penuhi Target di PON 2024, Kontingen Ini Diprediksi Jadi Pesaing

Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis bersama kontingen dancesport Sumut.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

Agus yang juga pelatih dancesport tradisional menyebutkan, bila persiapan atlet sudah maksimal, termasuk mendatangkan pelatih tari dari Jogjakarta untuk memberikan sentuhan agar gerakan atlet menjadi sempurna. Begitu juga atlet dancesport yang tampil di kejuaraan internasonal di Malaysia dan berhasil menjadi juara.

"Mudah-mudahan target kami 4 medali emas tercapai. Anak-anak pasti akan mengeluarkan penampilan maksimal dan terbaik mereka untuk Sumut sebagai tuan rumah," sebut Agus.

Di PON 2024, nomor yang diperlombakan cabor dancesport di PON 2024 yakni 21 nomor. Dancesport (putra-putri), amateur latin, amateur standar, rising star, rising star latin, rising star standar, pre amateur latin, pre amateur standar.

Kemudian, FFA Cha Cha, FFA Rumba, FFA Samba, FFA Jive, FFA Waltz, FFA Tango, FFA Quickstep, FFA Slowfoxtrot. Lalu Syncronize Waltz Quickstep, Line Dancesport Rumba Samba, Line Dancesport Cha Cha Jive, Hip Hop dan Traditional Dance.

 

Atlet dancesport tradisional berlatih persiapan PON 2024.

Photo :
  • Istimewa/VIVA Medan