Serukan Boikot Produk Israel, Ribuan Umat Islam di Medan Gelar Aksi Bela Palestina

Ribuan massa aksi solidaritas bela Palestina di Kota Medan.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Aksi damai untuk Palestina, di gelar ribuan umat Islam yang tergabung dalam Aliansi Ormas Islam Bersatu Sumatera Utara. Aksi ini, digelar berlangsung di Masjid Raya Al-Mashun, di Jalan SM Raja, Kota Medan, Sabtu 1 Juni 2024.

Dalam aksi ribuan umat islam ini, menyeruhkan memboikot produk-produk dari Israel. Apa lagi, kezaman zionis membuat puluhan ribuan masyarakat tewas dan luka-luka.

Koordinator aksi, Ustaz Indra Suhairi mengatakan bahwa aksi yang mereka lakukan ini sebagai bentuk dukungan aksi solidaritas bela Palestina. Di mana, aksi mereka ini mengecam tindakan yang dilakukan oleh Israel secara barbar menyerang ke Palestina.

"Karena serangan Israel ke Palestina itu sudah di luar batas kemanusiaan," ucap Indra, menggunakan pengeras suara.

Massa aksi bela Palestina serukan boikot produk yang mendukung Israel.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan

Dalam aksi ini, Indra mengungkapkan bahwa jihad mereka adalah mengajak semua generasi Islam untuk memboikot produk-produk yang mendukung Israel.

"Karena dengan memboikot produk Israel akan memberikan dampak kepada perekonomian global dan ini yang kami sampaikan pada aksi damai ini," ucapnya.